MUQADIMAH
Bahwa sesungguhnya manusia itu hanyalah makhluk biasa yang diciptakan oleh Tuhan sebagai khalifah di muka bumi.
Persaudaraan Rasa Tunggal lahir dengan prinsip Mencari Keselamatan dan Ridho dari allah SWT. maka dengan itu dibentuklah suatu tatanan kehidupan yang mana dapat berguna bagi diri kita, agama, masyarakat dan bangsa. Dengan tujuan pokok...Memepererat tali silaturahim dengan rasa Persaudaraan yang kekal dan abadi, membimbing dan membina manusia ke jalan yang diridhoi, dengan bekal bela diri untuk mempertahankan martabat dan harga diri serta mendekatkan diri kepada allah dengan unsur tenaga dalam yang jauh dari sifat stirik.
Dengan falsafal Satuhu Hayu Jalmo Kang Rahayu ing Budi, Persaudaraan Rasa Tunggal bertekad membentuk manusia yang berbudi luhur tahu benar dan salah serta selamat dunia dan akhirat dengan ridho dari allah SWT.
7 Sep 2010
ARTI DAN MAKNA LAMBANG
Orang berdiri diatas tangan terbuka : Setiap insan di dunia ini tidak lepas dari doa dan sikap pasrah terhadap kekuasaan Allah, begitu halnya dengan Persaudaraan Rasa Tunggal yang mencari ridho dan keselamatan dari Allah dunia dan aklhirat yang tiada henti dan terus menerus kekal abadi dalam perlindungan Allah, sehingga terwujud manusia yang berbudi luhur .
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar